First Resources adalah salah satu produsen minyak kelapa sawit terkemuka di kawasan Asia Pasifik. Mengelola lebih dari 200.000 hektare perkebunan kelapa sawit yang tersebar di Provinsi Riau, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Barat.
Kegiatan utama First Resources mencakup budidaya kelapa sawit, panen tandan buah segar (TBS), serta pengolahan TBS menjadi minyak sawit mentah (CPO) dan inti sawit (PK). Selain itu, First Resources juga memiliki fasilitas pengolahan lanjutan seperti kilang minyak, pabrik fraksinasi, pabrik biodiesel, dan pabrik penghancur inti sawit. Melalui fasilitas ini, First Resources mengolah CPO dan PK menjadi produk turunan bernilai tambah, seperti biodiesel, minyak sawit olahan (RBD olein dan RBD stearin), minyak inti sawit, dan bungkil inti sawit. Langkah ini memungkinkan kami untuk memaksimalkan nilai dari aset perkebunan yang First Resources miliki, dengan menjual produk ke pasar lokal maupun internasional.
Misi
- Terus meningkatkan nilai bagi pemegang saham melalui pertumbuhan dan profitabilitas
- Menjadi tempat kerja pilihan, dengan tim berkinerja tinggi yang mendorong keunggulan bisnis
- Menjadi produsen yang efisien, memiliki produktivitas tinggi dan biaya produksi serendah mungkin.
Posisi
- FAT (Field Assistant Training)FAT adalah program yang dirancang untuk menyiapakan calon asisten afdeling.
- TAT (Traction Assistant Training)TAT adalah program yang dirancang untuk menyiapkan calon asisten Traksi
Kualifikasi Umum
- Pendidikan S1/D4FAT: Jurusan Pertanian, Perkebunan, Kehutanan, Teknik Pertanian.TAT: Jurusan Teknik Mesin, Otomotif
- Bersedia mengikuti training selama 6 bulan.
- Bersedia penempatan di Sumatera dan Kalimantan.
Penempatan Wilayah Kerja
- Sumatera dan Kalimantan
Untuk mendapatkan informasi loker pertanian terbaru, jangan lupa ikuti akun media sosial Loker Pertanian WEB ID
Demikian informasi lowongan kerja pertanian kali ini, semoga bermanfaat.
Jangan lupa pula untuk membagikannya kepada teman ataupun kerabat yang membutuhkan.